Quantcast
Channel: IDCloudHost
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2484

Cara Mudah Cek Plagiarisme via Online / Website

$
0
0

Untuk para Blogger, sebuah artikel yang orisinil sangat diperlukan dalam membuat sebuah karya. Hal ini sangat berpengaruh dalam kualitas artikel anda, jika anda melakukan copy – paste saja maka ini disebut plagiarisme yang kemudian akan membuat para pembaca blog anda tidak percaya kepada artikel. Sehingga pengunjung tidak tertarik lagi dengan blog anda.

Selain itu, Google Search dapat mendeteksi plagiarisme sebuah website atau blog dan kemudian Google akan melakukan deindex pada konten itu. Pastinya anda tidak mau hal ini terjadi pada anda.

Maka, dari itu diperlukan sebuah karya yang orisinil sehingga konten yang anda hasilkan dapat bermanfaat bagi pengunjung. Cara mengecek sebuah karya suatu konten apakah mengandung unsur plagiarisme anda dapat menggunakan beberapa aplikasi. Yuk, simak panduan cek plagirisme secara online.

 

Cara Menjaga Kualitas Konten

Salah satu cara dalam menjaga kualitas konten pada website anda ilah dengan menggunakan hosting yang terpercaya. Anda bisa mendapatkan harga murah dan juga kualitas yang baik pada IDCloudHost. Hanya di sini harga dan kualitasnya terjamin. Nah, setelah memiliki domain sendiri kini Anda bisa menarik banyak pembaca untuk menciptakan konten-konten yang disukai dengan cara :

 

  1. Menulis secara alami namun masih bisa dioptimasikan pada robot search engine

    Sebagai penulis ada baiknya jika Anda menulis secara alami tanpa berlebihan untuk mendapatkan SEO. Walaupun Anda menulis secara alami namun, artikel tersebut tentunya tetap dapat dioptimasikan untuk robot search engine. Karena itu menulislah secara alami meskipun Anda tetap menggunakan konten SEO.

  2. Lupakan mengenai kepadatan keywords dan density

    Ada banyak penulis artikel SEO yang lebih banyak memikirkan soal kepadatan keywords dan density. Beberapa penulis mengira density 1% – 3% baik dalam artikel. kenyataannya, Google tidak pernah menyebut berapa keywords dan density. Karena itu akan lebih baik jika Anda menambahkan keyword yang relevan dan density secara sewajarnya, dan tetap biarkan konten yang Anda buat mengalir secara alami.

  3. Pakai keyword yang relevan beserta sinonimnya

    Latent Semantic Indexing (LSI) adalah mesin pencari yang selalu menghubungkan satu keyword dengan keyword lain yang masih terkait. Anda dapat memakai variasi kata kunci atau sinonimnya sehingga semakin relevan dan disukai para pembaca. Sedangkan untuk memiliki domain murah Anda bisa mendapatkannya di IDCloudHost sekarang.
    Buat artikel dengan pembahasan topik yang detail dan berkualitas
    Setelah memiliki domain murah dari IDCloudHost, Anda bisa terus mengembangkan kualitas konten Anda dengan membahas topik-topik secara detail dan menyeluruh. Tidak sepenggal-penggal atau bersambung. Pembaca lebih menyukai konten yang detail dan informatif. Ini juga memberikan kesan pada pembaca bahwa Anda adalah blogger berkualitas.

  4. Pakai long tail keywords

    Pada judul konten jumlah kata yang panjang bisa lebih menguntungkan karena memudahkan mesin pencari ketimbang memakai konten judul yang sangat singkat. Biasanya, judul dengan keyword yang panjang lebih sedikit jika dibandingkan judul dengan keyword yang singkat. Akan tetapi pada kenyataannya, konten menggunakan judul panjang lebih baik posisinya pada mesin pencari ketimbang judul konten yang singkat.

Baca Juga : Cara Membuat Artikel yang Ramah Mesin Pencari

Aplikasi Cek Plagiarisme

Setelah mengetahui cara menjaga kualitas konten, selanjutnya anda perlu, Anda perlu meminimalisir konten – konten yang mengindikasikan plagiarisme dalam website anda. Salah satu caranya ialah menggunakan aplikasi atau tools yang dapat mendeteksi plagiarisme. Berikut contoh beberapa aplikasi pendeteksi plagarisme :

 

1. Small SEO Tools

 

Small SEO Tools merupakan sebuah website yang sudah populer, karena website ini dilengkapi dengan fitur scan artikel per paragraf dan memilki hasil testing presentase. Namun Tools ini hanya dapat mendeteksi hingga 100 kata saja. Apabila artikel anda melebihi 1000 kata anda tidak bisa menggunakan website ini.

 

2. Quetext

 

Aplikasi yang satu ini bernama Quetext. Aplikasi ini tampilannya sangat sederhana sehingga mudah digunakan. Namun, aplikasi ini hanya bisa mendeteksi hingga 500 kata saja. Jika anda ingin menggunakan jenis premium pada website ini menyediakan pendeteksi kata hingga 2500 kata seharg 9.9$ per bulan.

 

3. Plagium

 

Pada aplikasi plagium ini merupakan aplikasi yang open source alias umum dan gratis. Aplikasi ini juga memiliki jenis premium yang dapat anda gunakan namun berbayar. Aplikasi ini cocok untuk anda yang miliki artikel yang tidak terlalu panjang untuk di cek plagiarisme.

 

4. Dustball

 

Dustball merupakan aplikasi yang dapat mendeteksi plaiarisme. Aplikasi ini dapat memberikan tampilan yang simple dan user friendly. Fitur yang ditawarkan sekarang ini hanya plagiarism checker saja. Untuk batasan di Dustball ini memberikan gratis untuk 1000 user setiap hari, jadi kamu harus berebut untuk kebagian. Jika sudah habis, maka kamu diharuskan untuk membayar biaya 8$ perbulan untuk bisa menikmati fitur dari Dustball ini.

 

5. Dupli Checker

 

Website plagiarism checker yang ke 6 ini memiliki tampilan yang simple dengan batasan untuk setiap cek sebesar 1000 kata. Saat proses checking kamu akan disuguhkan animasi dan tampilan result checking yang informatif. Menariknya di Duplichecker menyediakan tool SEO lain seperti Backlink Checker, Domain Authority, Keyword Position Checker, Paraphasing, Grammer dan lainnya.

Baca Juga : Ketahui Manfaat Konten Digital Marketing Untuk Anda

6. Plagiarisma

 

Plagiarism merupakan sebuah layanan yang mempunyai fitur khususnya untuk fitur cek plagiarisme yang lengkap. Ada fitur untuk mengecek artikel dengan support 190 lebih bahasa dan fitur cek url website/blog. Menariknya lagi dibagian result akan ditampilkan website yang memiliki artikel duplikat seperti yang sedang kita cek. Untuk bisa melihat lebih lengkap disarankan untuk mendaftar terlebih dulu.

 

7. Grammarly

 

Selain menyediakan grammar checker, grammarly ternyata juga menyediakan plagiarism checker juga. Fitur yang diberikan juga tak kalah lengkap dengan website plagiarism checker lainnya. Menariknya lagi tampiilan dari grammarly ini simple dan user friendly.

 

Kesimpulan dan Penutup

Ketika anda membuat sebuah konten, pastikan konten yang anda buat orisinil. Hal ini nantinya akan berpengaruh dengan traffic pengunjung yang melihat website anda ketika artikel anda hanya sekedar copy paste saja.

Banyak tools yang dapat anda gunakan, agar anda dapat mendeteksi apakah karya yang anda publish ke blog anda sudah orisinil atau bukan apabila anda menggunakan freelence writer.

Ada beberapa aplikasi seperti Dustball, Plagium, Quetext Small, SEO Tools yang dapat anda gunakan agar dapat mendeteksi plagiarisme. Nah, maka dari itu yuk jaga kualitas konten kita agar karya yang kita hasilkan berkualitas.

The post Cara Mudah Cek Plagiarisme via Online / Website appeared first on IDCloudHost.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2484

Trending Articles