Quantcast
Channel: IDCloudHost
Viewing all articles
Browse latest Browse all 2484

Panduan Memahami Online Review Bagi Pebisnis Online Pemula

$
0
0

Belanja online hal biasa di era digital seperti saat ini, Anda bisa mengakses situs belanja online 24 jam. Perkembangan yang pesat tersebut meningkatkan persaingan antar bisnis online apakah Anda salah satu yang memiliki bisnis online? Anda tidak perlu khawatir jika Anda ingin bersaing dengan pemilik bisnis atau brand lain karena ada satu cara ampuh untuk bisa mendapatkan banyak pelanggan.

Salah satu cara efektif agar Anda memiliki banyak pelanggan adalah memiliki banyak online review dari pengguna produk atau layanan Anda. Dengan online review akan membuat bisnis Anda semakin terpercaya oleh banyak orang. Selain itu, Anda bisa meningkatkan SEO. Bayangkan saja, seseorang mencari sebuah produk atau layanan, lalu banyak orang yang menyebut brand Anda sebagai online review, sehingga Anda bisa meningkatkan SEO secara tidak langsung.

Di samping hal tersebut, ada beragam manfaat dari online review. Anda akan memahami seputar online review, bagaimana cara mendapatkan online review, dan mengapa online review penting untuk Bisnis Anda dalam artikel ini. Simak artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui panduan memahami online review bagi pebisnis online pemula.

 

Definisi Online Review dan Manfaatnya

Panduan Memahami Online Review Bagi Pebisnis Online Pemula
 

 

Online review adalah sebuah ulasan mengenai suatu produk atau layanan di internet. Anda bisa mendapatkan ulasan mengenai produk atau layanan Anda langsung ke website Anda atau penyedia online review seperti Google My Business, Facebook, Amazon, atau platform lainnya yang menyediakan tempat untuk orang-orang memberikan review secara online mengenai produk atau layanan suatu brand. Manfaat yang bisa di dapatkan dari online review sangat beragam, berikut ini merupakan manfaat dari online review untuk bisnis Anda.

  • Meningkatkan Eksistensi Website

    Online review dapat membuat web Anda muncul di posisi teratas SERP, Anda bisa memanfaatkan online review sebagai testimonial terhadap produk atau layanan Anda. Hal ini akan meningkatkan eksistensi web Anda di internet karena sering disebut oleh banyak orang. Semakin banyak orang yang membuat review tentang brand Anda di internet, maka pencaharian terhadap website Anda juga akan semakin tinggi. Hal ini bisa meningkatkan trafik yang masuk ke website Anda.

  • Ranking SEO Web Meningkat

    Seperti yang telah disinggung sebelumnya bahwa jika semakin banyak orang yang menyebut brand Anda, maka mesin pencari akan secara otomatis menempatkan website Anda di posisi teratas. Hal ini meningkatkan SEO secara drastis. Ranking SEO yang meningkat juga akan meningkatkan penjualan Anda.

  • Brand Lebih Dipercaya

    Brand Anda akan lebih terpercaya jika brand Anda mendapatkan review yang positif dari banyak orang. Semakin banyak Anda mendapat review yang baik, orang-orang yang baru ingin mencoba produk atau layanan Anda akan lebih mempercayai brand Anda. Hal ini meningkatkan pelanggan baru meningkat.

 

Baca Juga  :     Fungsi Halaman Term of Service pada Bisnis Online yang Perlu Diketahui

 

Mengapa Online Review Penting untuk Bisnis

Anda sudah mengetahui manfaat online review untuk bisnis Anda, dari beberapa manfaat tersebut sejalan dengan alasan mengapa online review penting bagi bisnis Anda. Salah satunya adalah untuk meningkatkan kepercayaan banyak orang terhadap brand atau bisnis Anda. Berikut ini adalah alasan mengapa online review penting untuk bisnis Anda.

  • Brand Menjadi Lebih Populer

    Saat Anda memiliki banyak online review dari orang-orang, semakin banyak yang akan lebih mengenal website Anda. Ini otomatis membuat website Anda menjadi lebih populer dibandingkan dengan kompetitor lainnya. Anda bisa melihat banyak orang yang membicarakan brand atau bisnis Anda di mesin pencari, sehingga brand Anda lebih dikenal oleh banyak orang.

  • Meningkatkan Loyalitas Pelanggan

    Banyak orang di era digital ini yang lebih mempercayai ulasan atau online review daripada iklan komersial yang muncul di televisi atau internet. Orang-orang lebih mempercayakan sebuah keputusan berdasarkan apa yang mereka lihat. Lebih tepatnya orang-orang lebih mempercayakan online review dalam pengambilan keputusan membeli sebuah produk atau layanan. Ini juga memungkinkan banyak orang untuk meningkatkan loyalitas pelanggan Anda karena orang-orang berusaha untuk mengenalkan brand Anda kepada banyak orang, sehingga ada kemungkinan orang-orang yang memberikan online review dapat membuat komunitas online mengenai brand Anda.

Baca Juga  :    Mengenal Perbedaan Review, Feedback, dan Testimonial untuk Bisnis

 

Strategi untuk Meningkatkan Online Review dari Pelanggan

Panduan Memahami Online Review Bagi Pebisnis Online Pemula
 

Jika Anda tertarik membuat orang-orang untuk melakukan online review terhadap brand Anda, Anda bisa melakukan beberapa strategi marketing untuk membuat banyak orang melakukan review. Berikut ini merupakan strategi untuk meningkatkan online review dari pelanggan.

  • Optimasi SEO (Search Engine Optimization)

    Salah satu cara untuk meningkatkan online review adalah dengan memanfaatkan SEO. Anda bisa memulai untuk melakukan optimasi SEO terhadap website Anda. Mulai mencari kata kunci yang sesuai dengan konten dari brand Anda akan membuat website Anda masuk ke SERP urutan teratas. Ada dua kategori untuk SEO, Anda bisa mengoptimalkan SEO on page atau SEO off page. Selain itu, Anda bisa memperhatikan kecepatan situs Anda, menambahkan kata kunci ke URL website Anda, dan lain sebagainnya.

  • Konten Marketing

    Salah satu cara marketing untuk membuat banyaknya orang yang akan mengulas produk atau layanan Anda adalah konten marketing. Baik itu berupa blog, email marketing, atau konten di sosial media. Anda bisa membuat branding yang menarik dengan menggunakan konten marketing. Anda harus bekerjasama dengan tim marketing Anda untuk membuat konten yang dibuat bisa menjadi viral dan akhirnya Anda bisa mendapatkan online review dari pelanggan Anda.

  • Membuat Challenge di Social Media

    Membuat challenge di sosial media yang menarik akan membuat orang-orang lebih penasaran dengan produk atau layanan Anda. Sosial media adalah tempat yang paling cepat untuk membuat konten Anda viral. Ini bisa memancing orang-orang untuk membeli produk atau layanan Anda dan langsung memberikan review terhadap produk atau layanan Anda. Anda juga bisa membuat challenge menarik di sosial media seperti membuat challenge review terhadap produk atau layanan Anda. Ini akan membuat semakin banyak orang yang menggunakan produk atau layanan Anda dengan cepat.

 

Baca Juga  :    Cara Memulai Bisnis Online Dari Nol bagi Pemula yang Ingin Berjualan Online

 

Kesimpulan dan Penutup

Online review merupakan salah satu cara untuk membuat produk atau layanan Anda bisa dikenal oleh masyarakat luas. Online review adalah sebuah ulasan mengenai produk atau layanan Anda. Ada berbagai macam manfaat yang bisa Anda dapatkan dengan memanfaatkan online review dari para pelanggan Anda. Manfaat online review di antaranya adalah meningkatkan eksistensi website, loyalitas pelanggan meningkat, dan ranking SEO akan tinggi.

Itu sebabnya mengapa online review penting bagi bisnis Anda, semua itu bisa meningkatkan nama brand Anda, membuat orang-orang lebih mempercayai produk atau layanan Anda, hingga membuat pelanggan Anda menjadi loyal terhadap brand Anda. Semua hal itu bisa Anda dapatkan dengan online review. Cara meningkatkan online review adalah melakukan optimasi SEO, konten marketing, dan membuat challenge di sosial media.

 

 

 

 

 

The post Panduan Memahami Online Review Bagi Pebisnis Online Pemula appeared first on IDCloudHost.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 2484

Trending Articles